Senin, 11 November 2013

Serunya bermain

Dunia anak-anak adalah dunia yang akrab dengan bermain. Dengan bermain anak-anak bisa mengeksplor lingkungannya secara bebas. Dengan bermain anak-anak juga secara tidak langsung mendapat suatu pembelajaran. Dan tidak hanya itu, suatu permainan juga sarat dengan makna. Sebetulnya banyak sekali manfaat dari permainan tradisional ini, antara lain: mempererat rasa persahabatan, bisa bersosialisasi dengan baik dengan lingkungannya, badan menjadi lebih sehat karena banyak mengandalkan gerakan tubuh.
Seperti halnya di lebah putih ini. Halaman luas yang ditumbuhi rerumputan hijau, seringkali digunakan adik-adik untuk bermain ragam permainan seperti bermain petak umpet, kejar-kejaran, bermain kucing-kucingan dan masih banyak lagi. Biasanya adik-adik bermain  ketika waktu istirahat atau sepulang sekolah sambil menunggu dijemput. Senang sekali melihat keceriaan mereka ketika sedang asyik bermain.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar